Pengungsi korban longsor Banjarnegara.(MI/Haryanto Mega)
BENCANA tanah longsor yang menerjang Desa Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, meninggalkan trauma mendalam bagi para warga. Suara gemuruh besar memaksa penduduk berlari menyelamatkan diri di tengah gelap dan kepanikan pada Sabtu (15/11) malam itu.
Salah satu korban, Sumarti, mengisahkan detik-detik longsor yang menghancurkan rumahnya dan nyaris merenggut nyawa.
“Terdengar suara gemuruh. Warga sempat mengecek atas, tapi longsor makin membesar. Saya langsung lari,” tuturnya di pengungsian, Senin (17/11) malam.
Sumarti bersama warga lain awalnya lari menuju area pemakaman dusun. Namun karena situasi memburuk, mereka bergerak ke arah hutan hingga akhirnya dijemput petugas.
Korban lainnya, Wastinah, juga menceritakan bagaimana ia dievakuasi dengan cepat oleh tim gabungan.
“Saya dijemput di hutan, dibawa ke puskesmas, lalu ke posko. Petugas cepat,” katanya.
Di lokasi pengungsian, warga mendapatkan layanan kesehatan, makanan tiga kali sehari, serta tempat tidur yang layak.
Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi meninjau langsung lokasi longsor dan melakukan koordinasi dengan berbagai pihak untuk percepatan penanganan.
Hingga kini, proses pencarian korban masih berlangsung oleh SAR gabungan, BPBD Jateng dan Banjarnegara, TNI-Polri, relawan, dan Forkopimcam. Sejumlah fasilitas darurat telah didirikan, mulai dari tenda pengungsian, dapur umum, pos lapangan, hingga layanan kesehatan.
Kebutuhan mendesak seperti logistik, selimut, matras, hygiene kit, family kit, kids wear, air mineral, dan perlengkapan alat tulis kantor (ATK) untuk posko juga terus disalurkan.
Gubernur Luthfi menyebut sekitar 800 warga terdampak, sementara 26 orang masih berada di hutan dan sebagian lainnya diduga tertimbun.
“Hari ini pencarian dilakukan by name by address. Kita bentuk klaster pengungsi, logistik, sarpras, dan kesehatan supaya mobilisasi lebih cepat,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan masyarakat untuk waspada karena banyak wilayah di Jateng memiliki potensi gerakan tanah tinggi.
“Jawa Tengah ini minimarket bencana. Ada wilayah-wilayah yang harus diantisipasi seperti Batang, Kendal, Wonosobo, Banjarnegara, Brebes–Bumiayu, Magelang, dan Temanggung,” kata Luthfi.
Bantuan yang Sudah Masuk Capai Rp385,48 Juta.
Data Pemprov Jateng mencatat total bantuan sementara sebesar Rp385,48 juta, terdiri dari:
- Logistik Dinas Sosial (APBN): Rp239,35 juta,
- Beras 2 ton dari Dinas Ketahanan Pangan: Rp27 juta,
- Obat-obatan dari Dinas Kesehatan: Rp11,91 juta,
- Bantuan BPR BKK Mandiraja: Rp15,5 juta,
- Beras 3 ton dari Bank Jateng: Rp45 juta,
- logistik BPBD Jateng: Rp46,72 juta.
Selain itu, Pemprov juga menyiapkan Belanja Tidak Terduga (BTT) Rp450 juta untuk penanganan rumah warga yang tertimbun atau musnah. (HT/E-4)

1 month ago
20






















:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5416450/original/062853400_1763451078-Harga_Apple_Watch_Series_11_hingga_Watch_Ultra_3_di_Indonesia_01.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4110996/original/050787700_1659452347-Spotify_2.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5438274/original/083064300_1765278633-WhatsApp_Image_2025-12-09_at_17.44.57.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5415742/original/089860200_1763402312-IMG-20251117-WA0054.jpeg)



:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5236191/original/021182700_1748493363-image002.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4632922/original/087873700_1698908712-BEdu__1_.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2904681/original/070028300_1567861054-0E6A1422-01.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5415760/original/068432600_1763423351-Oppo_Reno15_01.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5226660/original/050701400_1747753465-steptodown.com913068.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4989336/original/056998500_1730640716-top-view-turron-dessert.jpg)