Ilustrasi(Dok ist)
YAYASAN El John Indonesia melalui dua unit kerjanya, El John Collections dan El John Pageant menggelar acara bertajuk El John Fashion Week × Miss Chinese Indonesia 2025. Perhelatan ini menghadirkan para Finalis dengan mengenakan baju tradisonal dan modern yang digelar di Jakarta, Minggu (16/11).
Acara ini merupakan bagian Rangkaian kegiatan dari ajang kecantikan Miss Chinese Indonesia 2025, yang kali ini mengangkat unsur tradisi dan modernitas dalam satu panggung spektakuler.
Ketua Umum Yayasan El John Indonesia, M. Johnnie Sugiarto, menyampaikan bahwa event ini akan menjadi bagian rutin dari kalender fashion nasional yang diselenggarakan oleh yayasan.
“Melalui sinergi antara ini, kami ingin mengajak generasi muda untuk lebih mengenal sekaligus mengeksplorasi warisan budaya mereka melalui fashion,” ujar Johnnie Sugiarto
Sebanyak 24 finalis tampil memperagakan busana dari tiga tema berbeda: yakni Qipao, sebagai simbol keanggunan klasik perempuan keturunan Tionghoa; Cocktail Dress, sebagai representasi gaya modern yang elegan;serta terakhir Kebaya, sebagai bentuk kebanggaan budaya Nusantara yang menjadi identitas perempuan Indonesia.
“Ini baru langkah awal. Semoga tahun depan kita bisamemperluas kolaborasi, mengundang lebih banyak talenta, dan menjadikan El John Fashion Week sebagai platform yang ditunggu oleh pelaku mode dan budaya tanah air,” kata Johnnie.
Pada kesempatan yang sama, Direktur El John Academy Jimmy Xiao mengatakan, fashion show ini bertujuan untuk menunjukkan bakat para finalis melalui pertunjukan, dengan harapan meningkatkan kepercayaan diri dan produktivitas.
El John Academy berencana melibatkan anak-anak dari usia muda dalam pelatihan modeling, akting, dan seni lainnya. Selain itu, ke depan akan ada studio TV profesional di WTC Mangga 2 untuk mendukung kegiatan ini, sehingga menciptakan sinergi antara para peserta dan pihak mall.
"Kita memiliki network yang terbesar karena dalam satu tahun kita punya enam ajang sehingga banyak putra putri berbakat yang kita temukan bakatnya. Kita akan berdayakan mereka agar memiliki bekal kepercayaan diri untuk berani tampil dan menunjukkan kelebihannya," kata Jimmy.(H-2)

1 month ago
40






















:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5392741/original/040732000_1761499374-000_82396WX.jpg)


:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5416450/original/062853400_1763451078-Harga_Apple_Watch_Series_11_hingga_Watch_Ultra_3_di_Indonesia_01.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5411327/original/005372700_1763011048-Ellham.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4957585/original/091770400_1727772719-000_36HG47A.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4332604/original/083769300_1677034000-000_339Q9N4.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4110996/original/050787700_1659452347-Spotify_2.jpg)

:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5388981/original/067743700_1761183805-7.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5412907/original/006280700_1763108886-Galaxy_Z_Flip_7.png)





:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5438274/original/083064300_1765278633-WhatsApp_Image_2025-12-09_at_17.44.57.jpeg)